Aplikasi JSS Dipelajari Diskominfotik Banjarmasin
Umbulharjo - Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kota Banjarmasin melakukan kunjungan kerja ke Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kota Yogyakarta pada Kamis, 27 Oktober 2022. Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan konsultasi dan pendalaman aplikasi Jogja Smart Service (JSS) yang menggunakan Single Sign-On (SSO) dan aplikasi persuratan digital atau e-office.
Kunjungan dipimpin oleh Usni Erizal selaku Sekretaris Diskominfotik Banjarmasin dan diterima Kepala Dinas Kominfosan Kota Yogyakarta Ig Tri Hastono didampingi Suciati Sah selaku Sekretaris Diskominfosan Kota Yogyakarta. Usni Erizal bersama jajarannya berkunjung untuk mengetahui bagaimana aplikasi JSS dan e-office bekerja. Untuk menunjang hal itu, diperlukan kecukupan dari sisi keterampilan Sumber Daya Manusia (SDM) maupun pemahaman tentang program tersebut.
“JSS ini aplikasi yang sudah direncanakan cukup lama dan melalui proses yang banyak, karena semua terintegrasi di dalam JSS, semua dinas di Kota Yogyakarta harus bekerja sama untuk mengelola aplikasi ini. Kami hanya mewadahi dan memfasilitasi apa yang menjadi kebutuhan masyarakat” ujar Suci.
Dalam kesempatan itu, Sekretaris Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kota Yogyakarta didampingi Sub Koordinator Jaringan Lunak yang membuat dan mengelola aplikasi JSS dan e-office menjelaskan terkait programer aplikasi dan cara kerja aplikasi tersebut. Pertemuan ini ditutup dengan pemberian kenang-kenangan oleh Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistika Kota Banjarmasin kepada Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kota Yogyakarta. (Aki)